Friday, June 24, 2016

MENJADI TRADER SUKSES: PROSES TRANSFORMASI

Tabel: Transformasi Trader
Artikel ini membahas Proses Transformasi dari seorang trader yang terperangkap dalam Trader Teknis  menjadi  Trader bertransformasi (Transformed Trader). Mungkin Anda bertanya dalam hati, '' Jika saya terjebak dalam  Perangkap Trader Technis (Technical Trader’s Trap), bagaimana saya  bisa keluar dari perangkap tersebutitu?  Dan bagaimana saya dapat  mengubah diriku menjadi seorang Wirausaha atau Trader yang ditransformasi (Transformed Trader)? '' Atau dengan kata lain, '' Bagaimana saya mengubah diriku dari seorang trader yang frustrasi menjadi seorang trader yang sukses.

Tergantung pada tingkat pengalaman dalam melakukan trading dan kebiasaan trading Anda,  Anda jatuh ke dalam salah satu kuadran di Tabel di atas. Pertanyaan selanjutnya dalam kaitan dengan kuadran tersebut : '' Di mana aku sekarang, dan ke  mana saya akan bermuara''

Jika Anda baru saja mulai trading, pekerjaan Anda mungkin lebih mudah karena Anda tidak diatur oleh cara Anda. Mudah-mudahan artikel ini membantu  Anda untuk  segera melihat sendiri diri dan membentuk kebiasaan positif Anda, dan mengikuti  model trader yang sukses dalam trading forex mereka dan harapan terakhir adalah Anda sendiri menjadi seorang trader yang sukses.

Berniatlah  (Start strong) dan mulailah  pada  arah yang benar, dan Anda akan segera menemukan jalan menuju kesuksesan. Jika Anda baru saja memulai trading, jangan khawatir jika Anda mengetahui Anda telah membentuk beberapa kebiasaan negatif dalam trading Anda  terlepas dari berapa lama Anda telah berlatih. Karena begitu sulitnya untuk meninggalkan  kebiasaan buruk, mintalah petunjuk dari seorang  mentor yang dapat membantu mengembangkan rutinitas positif di mana Anda diarahkan menjadi trader yang sukses.

Perlu diingat  bahwa sangatlah mudah bagi Anda untuk masuk ke kuadran sukses, II dan IV, hanya untuk menemukan diri Anda jatuh kembali ke kuadran tidak berhasil (unsuccessful) , I dan III, jika Anda tidak memiliki proses pengendalian diri yang  accountable.
Berikut ini adalah tiga hal yang perlu diperhatikan untuk  memulai trading pada jalur  yang benar:

Perencanaan
Pertama-tama, pastikan Anda telah memasuki bisnis trading forex online  untuk alasan yang tepat. Memang benar bahwa perdagangan yang sukses bisa sangat menguntungkan secara finansial, tetapi Anda harus memahami bahwa trading forex  bukanlah  sebuah skema kaya mendadak (a get rich-quick scheme). Dibutuhkan banyak kerja keras dan dedikasi untuk sampai ke sana.

Eksekusi
Sebagai Wirausaha Trader, Anda perlu melalui proses menemukan gaya trading terbaik yang cocok untuk anda. Tidak peduli apakah Anda akhirnya mendarat di trading  momentum, trader harian (day trader), swing trading, atau posisi trading; asalkan gaya tersebut sesuai kepribadian dan preferensi Anda.

Anda juga harus menyiapkan sebuah rencana trading  berdasarkan sistem trading Anda yang  telah terbukti yang akan mencapture  trades  dalam siklus pasar yang berbeda dan menuntun tindakan Anda, sehingga Anda tidak akan melakukan trading secara  emosional. Berpatokanlah  pada rencana dan sistem secara konsisten dan pelajari  proses yang benar untuk men-tweak-nya jika Anda menemukan beberapa kelemahan di dalamnya.

Umpan balik terus menerus dan Perbaikan
Dapatkan semuanya pada kesempatan pertama itu adalah sesuatu yang impossible. Tidaklah masalah  bila Anda  menghadapi cegukan dalam trading. Walau demikian, bila Anda mengalaminya terjadi, Anda harus memastikan bahwa  Anda tahu bagaimana caranya untuk melacak masalahnya untuk diatasi.  Demikian pula, jika anda ingin mendapatkan) kinerja yang baik , Anda haruslah mempelajari  bagaimana caranya untuk mengulangi kesuksesan Anda.

Kebanyakan pebisnis yang sukses melibatkan pelatih atau mentor pada berbagai titik dalam pengembangan usaha mereka untuk membantu mereka juga dapat bertumbuh. Pada tingkat yang paling dasar, mereka mempelajari  apa  yang mereka (pelatih-pebisnis top) lakukan dan menjadikannya sebagai model bagi mereka dalam mengembangkan kebiasaan untuk menjadi trader yang sukses.@@@ 

Salam,
Stefan Sikone
Artikel terkait: http://goo.gl/cXy8jW
==========================
Pertimbangkanlah secara matang bila anda akan memulai trading forex. Forex trading memiliki tingkat resiko yang sangat tinggi. Anda bisa kehilangan dana dalam jumlah besar bahkan hingga seluruhnya. Kami tidak bertindak atas nama pialang berjangka manapun dalam melakukan trading forex.