Saturday, March 21, 2020

PENDING ORDER DALAM FOREX DAN LOGIKA PERGERAKAN HARGA

Salah satu cara transaksi dalam trading forex adalah pending order. Trading melakukan setting ordernya sekarang ini tetapi menunda order tersebut akan masuk pasar forex  beberapa waktu yang akan datang.
Mengapa harus pending order? Trader bingung untuk menentukan order buy atau sell karena pergerakan harga mata uang dasar belum jelas apakah akan menguat atau melemah (naik atau turun). Bila dilihat di grafik yang candelstick yang mewakili harga nampak datar saja atau pendek-pendek. Bila dianalogikan dengan pasar real. Pasar sedang sepi pengunjung, hampir tidak ada transaksi. Nah untuk mengetahuinya bagaimana? Salah satu cara adalah menggunakan indikator Moving Average  atau Bolinger Band di bawah ini:
Gambar Sideways dengan Moving Average


Gambar Sideways dengan Bolinger Band
Pada saat sideways inilah  trader menyiapkan ordernya yakni melakukan pending order, sambil menunggu kemungkinan pasar bergerak apakah  naik atau turun. Lakukan pending order pada pagi hari untuk pasangan mata uang EURUSD atau GBPUSD. Mengapa harus pagi? Keduanya adalah mata uang Eropa. Di Indonesia, pada pagi hari keduanya umumnya sideways. Setelah order pending minimize aplikasi atau close aplikasi metatrader 4 di  handphone/komputer dan lakukan pekerjaan yang lain saja. Biarkan pasar akan bergerakn sendiri mau ke mana. Kalau menguat/naik maka order anda akan tersentuh masuk pasar atau sebaliknya juga demikian. Hanya ada kemungkinan kalau bergerak menguat/naik ya pasti berlanjut sampai sekian pip atau bila turun pun akan berlanjut sekian pip. Dari pengamatan terhadap pergerakan itulah maka saya berasumsi begini: sejak jam 7:00 – 17.00 harga GBPUSD atau EURUSD kalau naik atau turun sekitar 100 pip (bisa lebih kurang atau bahkan lebih, itu asumsi saya untuk memudahkan perhitungan).
Logika Pergerakan harga forex :



Demikianlah penjelasan tentang mengapa harus pending order? Berdasarkan logika sederhana pergerakan harga. Semoga bermanfaat dan bagi pembaca yang terinspirasi dengan tulisan ini dan ingin mulai silahkan membuka akun melalui link atau klik banner di bawah ini. @@@


Ikuti tulisan yang lain soal pending order di sini:
Deo Gratia
Salam Trading



Drs. Stefan Sikone, MM., Penulis, Praktisi Trading Forex dan Bisnis Online sejak tahun 2007., kini mengajar Prakarya dan Kewirausahaan di SMA Negeri 1 Tengaran - Kabupaten Semarang-Jawa Tengah.

==================================
Pertimbangkanlah secara matang bila anda akan memulai trading forex. Forex trading memiliki tingkat resiko yang sangat tinggi. Anda bisa kehilangan dana dalam jumlah besar bahkan hingga seluruhnya. Kami tidak bertindak atas nama pialang berjangka manapun dalam melakukan trading forex.